--> Skip to main content

Babak Semifinal Piala Dunia 2014 di Brazil

Lanjutan pertandingan piala dunia kini telah sampai babak semi final , Negara yang lolos ke babak ini adalah Brazil, Jerman, Argentina dan Belanda. Keempat Negera tersebut akan bertanding untuk bisa lolos ke babak final. Pertandingan Babak Semi Final mempertemukan skuad Brazil dan Jerman. Pertandingan ini di gelar Pada tanggal 9 Juli 2014 Pukul 02.00 WIb Dini hari.

Tuan rumah Brazil tentu akan bermain maksimal dengan di dukung pemain ke tigabelas sebagai suport tersendiri. Namun bagi Jerman ini akan menjadi Pertandingan balas dendam karena pada Piala Dunia Tahun 2002 yang lalu Brazil berhasil mengalahkan jerman dengan point penuh. 

Setelah melihat jalannya pertandingan yang terjadi ternyata permainan didominasi oleh Tim Jerman, Al hasil berkat kerja sama klose dkk mereka berhasil mencetak gol pertama dengan mulus. skor babak pertama jerman berhasil membuat suporter brazil terbungkam dengan Skor untuk kemenangan Jerman 5 : 0.


Setelah turun minum kedua tim kembali adu strategi dan hingga peluit panjang di bunyikan skor tetap berpihak untuk kemenangan Jerman dengan Skor akhir 7 : 1. Kekelahan Brazil ini tentunya telah menghentikan perjuangan untuk bisa lolos babak final dan Jerman Kembali memegang tiket untuk melaju ke babak Final untuk bertemu dengan salah satu tim Belanda atau Argentina.

Pertandingan Argentina Vs Belanda akan di gelar dini hari pukul 02.00 Kamis 10 Juli 2014. Pertandingan ini akan menentukan siapa yang akan berhasil membawa tiket menuju final yang kini sudah di tunggu Jerman. Prediksi pertandingan antara Belanda vs Argentina akan berjalan sengit mengingat kedua negara merupakan negara yang kuat terhadap sepak bola. Untuk lebih jelasnya berapa skor yang akan terjadi jangan lupa saksikan  big match antara Belanda vs Argentina besok dini hari.4.5
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar